Jurnalikanews- Program kerja tahunan Kementerian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) IMAKA, Piala Bergilir Presiden Mahasiswa sukses digelar pada hari senin (04/09), di Aula Politeknik AKA Bogor. Acara yang dijadwalkan berlangsung mulai pukul 15.30 WIB tersebut disayangkan harus mundur 40 menit karena adanya beberapa kelas yang masih mengikuti kegiatan perkuliahan.
Acara ini diisi dengan lomba cerdas cermat, meme ilmiah, penghargaan mahasiswa peraih Indeks Prestasi (IP) tertinggi, prestasi akademik maupun non akademik, dan penyerahan piala bergilir, setinggi 2 meter, kepada kelas yang meraih kenaikan IP tertinggi.
Sampai dengan pukul 12.00 WIB (04/09), telah terkumpul 13 karya meme ilmiah yang dapat dilihat di instagram @iptekbemimaka dengan penilaian like terbanyak. “Panitia membuat lomba meme ilmiah agar mahasiswa lebih atraktif (red: tertarik) pada acara ini. Gebrakannya untuk tahun ini dari menteri sendiri lebih ke mahasiswa yang mendapat apresiasi.” tutur Refi Vendy Maulana, selaku Ketua Pelaksana Piala Bergilir Presiden Mahasiswa.
“Acara ini bagus diselenggarakan karena tujuannya untuk memotivasi dan meningkatkan minat belajar dari mahasiswa, karena yang dinilai adalah Indeks Prestasi dan bukan hanya yang tertinggi, namun kenaikan IP tertinggi” tutur ibu Henny Rochaeni selaku Pembantu Direktur 3. “Tapi dia (red: peraih IP tertinggi) juga harus membuat teman-temannya supaya sama seperti dia agar muncul team work atau kerja sama dalam pembelajaran yang seharusnya direspon baik oleh mahasiswa” imbuh beliau. Namun, cukup disayangkan karena tidak semua kelas ikut berpartisipasi dalam acara ini.
“Sebagai motivasi kepada mahasiswa bahwa berkuliah di AKA tidak hanya sekedar kuliah-selesai-pulang. Namun dibutuhkan akademik dan organisasi. Organisasi dapat dilihat dari meme ilmiah dan lomba cerdas cermat, yang tentunya dibutuhkan pengetahuan umum.” tambah Dandy Arizky Ramadhan, selaku staff Kementerian IPTEK BEM IMAKA.
Amalia Nurul Indah Utami, selaku mahasiswi Program Studi Analisis Kimia (1C) berpendapat “Dari segi acara sudah bagus, membentuk kekeluargaan. Namun, untuk jadwal harus disesuaikan kembali dengan jadwal kelas yang ada karena hal tersebut dapat berefek pada kelas yang masih mengikuti perkuliahan.” Ujarnya.
Berikut adalah data peraih penghargaan Piala Presiden Mahasiswa 2017:
Kelas dengan kenaikan IP tertinggi:
Akselerasi 2016
Peraih IP Tertinggi:
- Diah Khairunnisa (PMIP 2016) 3.95
- Elisabeth Ulam (PMIP 2016) 3.95
- Annisa Shofia (Ankim 2015) 3.90
- Herman Fernando Lumban Gaol (TPL 2015) 3.90
- Riska Rahmawati (Ankim 2016) 3.90
- Salim Sanjaya (PLI 2015) 3.88
- Haura Jihan (PMIP 2015) 3.83
- Rizkiani Nur Laela (PMIP 2015) 3.83
- Isti Tri Utari (PLI 2016) 3.74
Prestasi Mahasiswa
- Haris Munandar
- Juara 1 Debat ilmiah AKA
- Juara Harapan 2 Lomba Orientering Universitas Budi Luhur
- Peserta Lomba Climbing Competition Tingkat Nasional
- Abdul Hafidz Kurnia
- Juara 3 Lomba Penulisan Naskah Teater FKIP UNLAM Banjarmasin
- Asisri Ranti
- Juara 3 Atletik 400 m Putri Perguruan Tinggi Se-Jawa Barat
- Isdar
- Juara 1 lomba pidato kebangsaan SG 2016
- Juara 2 bola basket putra kompetisi olahraga 2016
- Annisa Shofia
- Juara 1 badminton team Family Champion
- Juara 2 badminton team kompetisi olahraga IX
- Juara 2 badminton team kompetisi olahraga VIII
- Vatar Reynaldo
- Juara 2 LBB Lakers Univ. Krisnadwipayana Se-DKI Jabar Banten
- Juara Harapan 3 Paduan Suara Kota Bekasi 2016
- Aziiz Ahmad
- Peserta lomba olimpiade sains nasional tahun 2016
- Noventa Wardhani
- Peserta Temu Kimia Pesona Kimia UNJ XX
- Majdah
- Juara 2 Lomba Paduan Suara Tingkat Kota Bogor
- Peserta Lomba Paduan Suara Tingkat Nasional
- Anggi Resiah
- Juara 1 Lomba Cerdas Cermat Studium General 2015
- Libora
- Juara 2 LCC 4 Pilar Kebangsaan
- Juara 2 LKTI UNILA 2016
- Rina Eka Despiana
- Juara 1 Lomba Debat Studium General 2015
- Juara 3 Lomba Live Reporting JURNALIKA
Lomba Cerdas Cermat
Keluarga D