JURNALIKA

Jurnalistik Politeknik AKA Bogor

Curug Hits Di Bogor, Ga Ada Abisnya!

WhatsApp Image 2018-07-31 at 22.10.33Jurnalikanews- Berada di daerah pegunungan, Kota Bogor tentu memiliki begitu banyak objek wisata alam yang dapat dikunjungi, misalnya wisata air terjun atau biasa yang disebut curug. Satu lagi mutiara alam yang muncul tersebut adalah Curug Cikuluwung. Baru dibuka pada awal tahun 2018, Curug ini langsung menjadi objek wisata popular di kalangan masyarakat.
Curug Cikuluwung memang bukan curug yang berukuran besar, namun yang menjadikannya indah adalah adanya kolam yang memiiki air yang jernih berwarna hijau kebiruan. Begitupula dengan aliran airnya, pengunjung bisa merasakan sensasi mandi di kolam pribadi. Diapit oleh dua tebing yang tidak terlalu tinggi menjadikannya seperti mini green canyon yang begitu menawan. Bila pengunjung beruntung, Curug Cikuluwung juga menjadi tempat munculnya pelangi kecil di antara tebing-tebingnya. Secara keseluruhan, Curug Cikuluwung layak disebut curug Hits yang Instagenik!.
Curug Cikuluwung sendiri terletak di Bogor Barat tepatnya di Kampung Suka Asih, Desa Cibitung Wetan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Uniknya Curug Cikuluwung ini berada diantara Pemukiman Warga sehingga saat akan memasuki area curug, kita melewati rumah warga Suka Asih, bahkan parkirannya pun tepat di depan rumah warga.
Akses menuju tempat ini tergolong cukup baik, jadi tak perlu khawatir. Banyak papan petunjuk yang sudah mengarahkan ke lokasi Curug Cikuluwung. Dari pusat kota Bogor, arahkan kendaraan menuju Dramaga – Cikampak hingga Cibatok. Dari Cibatok perjalanan dilanjutkan menuju ke arah pertigaan Cemplang kemudian ambil jalur lurus terus. Sekitar 40 menitan kita akan bertemu Sungai Cikuliwung dan sebuah gang yang biasa disebut Gang Gardu. Dari gang Gardu tersebut, sekitar 15 menit dari Gang Gardu kita akan melewati jalan berbatu hingga akhirnya bertemu dengan papan petunjuk Loket Curug Cikukuwung. Dari Loket ini harus berjalan lagi melewati perumahan warga sampai akhirnya bertemu dengan sebuah Tempat Parkiran. Dari Parkiran sendiri kurang lebih sekitar 5 menitan berjalanan kaki hingga akhinya kita tiba di Curug Cikawulang. Namun sebelumnya harus meniti anak tangga dengan jalur yang sedikit licin dan terjal.
Karena Curug Cikuluwung terbilang baru dibuka untuk umum maka fasilitas yang ada belum memadai. Namun meningkatnya jumlah wisatawan yang datang membuat pengelola setempat memperbaiki dan menambah fasilitas umum. Untuk harga Tiket Masuk Curug Cikuluwung sendiri yakni Rp 10.000 per pengunjung. Apabila pengunjung ingin mengenakan pelampung maka akan berambah biaya sebesar Rp 5000,- dan memang disarankan untuk memakai pelampung karena kolamnya yang lumayan dalam. Harganya masih terbilang murah karena baru dibuka, tidak menuntut kemungkinan dalam waktu dekat akan berubah harga tiketnya.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh pengunjung saat berkunjung kesini, yang pertama adalah
WhatsApp Image 2018-07-31 at 22.10.36 - Copywaktu operasional curug ini yakni setiap hari kecuali hari minggu. Lalu, curug akan ditutup setiap pukul 11 siang dan dibuka kembali pada pukul satu siang. Dan yang terakhir adalah pengunjung tidak disarankan memakai baju berwarna merah bila mengunjungi curug ini. Menghargai kearifan lokal tidak ada salahnya, asal jangan menjerumus ke kemusyrikan ya! Dan yang pasti selalu Safety First. (Annisa Safitri)
 
Sumber : Berbagai Sumber