

Jurnalikanews- Sabtu, 27 November 2021 telah dilakukan webinar dengan tema yaitu “Unlocking The Circular Economy Potensial For A Global Suistainable Future”, konsep ekonomi ini berbasis kepada lingkungan hidup permasalahan sampah yang di mana banyaknya pertumbuhan populasi pada permasalahan sampah dan melihat besarnya potensi yang dilakukan. Acara ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom di mana dihadiri oleh kurang lebih 156 partisipan. Rangkaian acara ini dilakukan secara hybrid di mana pada acara online ini adanya talk show dan juga webinar.
Pada event ini juga diadakan kegiatan seperti lomba essay dan juga student conference sebagai wadah untuk berdiskusi terkait permasalahan. Dilakukan juga kegiatan seperti penyuluhan kepada warga dan penyediaan tempat daur ulang agar hasilnya bisa diolah dan dapat disumbangkan. Acara ini merupakan salah satu event tahunan dari BEM UI. Promosi kegiatan ini gencar dilakukan promosi oleh panitia melalui media partner dan juga adanya roadshow. Ketika ditanya apakah target partisipan sudah tercapai dari panitia, Kara Carolluna selaku Project Office the Youth UI YEA (Ketua pelaksana) mengatakan bahwa tidak menargetkan namun memiliki angka tersirat dan sudah tercapai. Acara webinar ini dibuka oleh sambutan dan dilanjutkan oleh sesi nasional forum di mana acara ini menggunakan pendekatan penta helix untuk membahas mengenai optimalisasi FABA (Fly Ash and Bottom Ash) yang dimoderatori oleh Manik Mahendra. (RAJ/AA)